Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research

Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research


Detail Cantuman

Kembali

Hubungan Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Gizi Pada Ibu Hamil Dengan Kejadian Risiko Kekurangan Energi Kronik (Kek) Di Wilayah Kerja Puskesmas Banyumas Tahun 2012

XML
Pengarang
Susiyanti - Personal Name
Pernyataan Tanggungjawab
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Bahasa
Indonesia
Penerbit
STIKES Harapan Bangsa
Tahun Terbit
2012
Tempat Terbit
Fakultas Ilmu Kesehatan SHB
Deskripsi Fisik
20 cm

Abstract

Latar Belakang : Masa kehamilan merupakan masa yang sangat menentukan kualitas sumber daya manusia masa depan, karena tumbuh kembang anak sangat ditentukan kondisinya dimasa janin dalam kandungan. Dengan demikian jika keadaan kesehatan dan status gizi ibu hamil baik, maka janin yang dikandungnya akan baik juga dan keselamatan ibu sewaktu melahirkan akan terjalin. Sebaliknya jika keadaan kesehatan dan status gizi ibu hamil kurang baik maka akan dapat berakibat janin lahir mati (prenatal death) dan bayi lahir dengan berat badan kurang dari normal (low birth weight) yang dikenal dengan istilah berat badan lahir rendah. Data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas jumlah ibu hamil pada bulan September tahun 2011 sebanyak 10.876 orang, dan yang menderita KEK sebanyak 384 orang (3,53%). Data KEK terbanyak berada di wilayah kerja Puskesmas Banyumas yaitu sejumlah 42 orang dari 341 ibu hamil (12,31%).

Tujuan : Untuk mengetahui Hubungan Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Gizi Pada Ibu Hamil Dengan Kejadian Risiko KEK Di Wilayah Kerja Puskesmas Banyumas Tahun 2012.

Metode : Penelitian ini adalah penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Teknik sampel yang digunakan adalah purposive sampling, instrumen penelitian berupa kuisioner, analisis data dengan univariat dan bivariat, analisis bivariat menggunakan rumus chi square.

Hasil : Hasil penelitian didapatkan sebagian besar ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Banyumas Tahun 2012 memiliki tingkat pengetahuan tentang gizi pada ibu hamil adalah baik sebanyak 33 responden (42,9%), ibu hamil yang tidak mengalami risiko KEK/normal yaitu sebanyak 51 responden (66,2%), ada hubungan pengetahuan ibu hamil tentang gizi pada ibu hamil dengan kejadian risiko KEK dengan nilai ρ-value sebesar 0,001 yang berarti nilai ρ-value < 0,05.

Kesimpulan : Ada hubungan pengetahuan ibu hamil tentang gizi pada ibu hamil dengan kejadian risiko KEK.
Ibu hamil
pengetahuan
Gizi
Kejadian Risiko KEK

URL : https://repository.uhb.ac.id/index.php?p=show_detail&id=1140
APA Citation
Susiyanti. (2012). Hubungan Pengetahuan Ibu Hamil Tentang Gizi Pada Ibu Hamil Dengan Kejadian Risiko Kekurangan Energi Kronik (Kek) Di Wilayah Kerja Puskesmas Banyumas Tahun 2012. (Digital collection of academic papers, undergraduate thesis & research). Retrieved from https://repository.shb.ac.id




© 2018. UPT Perpustakaan - Universitas Harapan Bangsa, Formerly STIKes Harapan Bangsa Purwokerto, www.uhb.ac.id.
This software and this template are released Under GNU GPL License Version 3 II SLiMS distro version ETD
Made by The Happy Team :-D
web
statistics

SHB YPDP


https://103.189.235.100/