Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research

Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research


Detail Cantuman

Kembali

Efektivitas Pijat Bayi Terhadap Kualitas Tidur Bayi Di Pos Kesehatan Desa (PKD) Beber Desa Pliken Kecamatan Kembaran Tahun 2013

XML
Pengarang
Yunita Dyah Ratnaningrum - Personal Name
Pernyataan Tanggungjawab
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Bahasa
Indonesia
Penerbit
STIKES Harapan Bangsa
Tahun Terbit
2013
Tempat Terbit
Fakultas Ilmu Kesehatan SHB
Deskripsi Fisik
42 cm

Abstract

Tidur merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia yang termasuk kedalam kebutuhan fisiologis. Saat tidur, pertumbuhan fisik dan otak bayi terpacu, karena hormon pertumbuhan dikeluarkan. Kualitas tidur bayi akan mempengaruhi perkembangan bayi, sebab dengan tidur yang baik maka bayi akan tumbuh menjadi anak yang berkembang dengan baik pula. Bayi yang aktif dan tumbuh normal biasanya mempunyai waktu yang cukup untuk tidur. Salah satu cara yang dapat membantu bayi tidur lebih nyenyak antaralain pijat bayi atau melakukan pijatan ringan yang menenangkan.

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan bahwa pemijatan efektiv dalam meningkatkan kualitas tidur bayi. Penelitian ini menggunakan desain penelitian quasi eksperimental dengan metode Non-equivalent Control Group. Sampel terdiri dari 46 bayi dengan menggunakan Teknik Sampel Jenuh dan dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu kelompok intervensi 23 dan kelompok kontrol 23.

Penelitian ini menggunakan Uji Wilcoxon untuk mengetahui perbedaan kualitas tidur sebelum dan sesudah pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol.

Hasil Uji Wilcoxon dengan α=0,05 pada kelompok intervensi didapatkan nilai p=0,002 dan nilai p=0,025 pada kelompok kontrol, hal ini menunjukan terdapat perbedaan kualitas tidur pada kedua kelompok.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah pijat bayi dapat mempengaruhi kualitas tidur bayi. Disarankan ibu dapat melakukan pijat bayi setiap hari agar bayi memiliki kualitas tidur yang baik.
Kualitas Tidur
pijat bayi

URL : https://repository.uhb.ac.id/index.php?p=show_detail&id=1341
APA Citation
Yunita Dyah Ratnaningrum. (2013). Efektivitas Pijat Bayi Terhadap Kualitas Tidur Bayi Di Pos Kesehatan Desa (PKD) Beber Desa Pliken Kecamatan Kembaran Tahun 2013. (Digital collection of academic papers, undergraduate thesis & research). Retrieved from https://repository.shb.ac.id




© 2018. UPT Perpustakaan - Universitas Harapan Bangsa, Formerly STIKes Harapan Bangsa Purwokerto, www.uhb.ac.id.
This software and this template are released Under GNU GPL License Version 3 II SLiMS distro version ETD
Made by The Happy Team :-D
web
statistics

SHB YPDP


https://103.189.235.100/