Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research

Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research


Detail Cantuman

Kembali

Proses Penerimaan Diri Pada Wanita Penderita Kanker Serviks di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto

XML
Pengarang
Gardena Rizki Indah - Personal Name
Pernyataan Tanggungjawab
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Bahasa
Indonesia
Penerbit
STIKES Harapan Bangsa
Tahun Terbit
2017
Tempat Terbit
Fakultas Ilmu Kesehatan SHB
Deskripsi Fisik

Abstract

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
HARAPAN BANGSA PURWOKERTO
PROGRAM STUDI KEPERAWATAN S1


Skripsi, 31 Agustus 2017
Gardena Rizki Indah*¹, Siti Haniyah*², Atun Raudotul Ma’rifah*³
Proses Penerimaan Diri Pada Wanita Penderita Kanker Serviks di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto
xvii + 94 halaman + 3 Tabel + 2 Gambar + 10 Lampiran

ABSTRAK

Kanker Leher Rahim (Kanker Serviks) adalah tumor ganas yang tumbuh didalam leher rahim/serviks (bagian terendah dari rahim yang menempel pada puncak vagina). Dalam keadaan tersebut sangat sulit bagi pasien kanker untuk dapat menerima dirinya karena keadaan dan penanganan penyakit kanker ini dapat menimbulkan stres yang terus-menerus, sehingga tidak hanya mempengaruhi penyesuaian fisik tetapi juga penyesuaian psikologis individu.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses penerimaan diri pada wanita penderita kanker serviks di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi dengan menggunakan teknik purposive sampling. Informan dalam penelitian ini sebanyak 7 orang wanita penderita kanker serviks. Pengambilan data diambil dengan wawancara mendalam, observasi, dan catatan lapangan.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa enam dari tujuh partisipan memiliki penerimaan diri yang kurang baik. Sumbangan aspek-aspek (regulasi emosi, pengendalian impuls, optimisme, kemampuan menganalisis masalah, empati, efikasi diri, pencapaian) penerimaan diri ketujuh partisipan sangat beragam, semakin besar sumbangan aspek yang dimiliki partisipan maka semakin baik proses penerimaan diri partisipan dalam menjalani kehidupannya sebagai penyandang kanker.

Kata Kunci : kanker serviks, penerimaan diri, resiliensi


Kanker Serviks
Penerimaan Diri
Resiliensi

URL : https://repository.uhb.ac.id/index.php?p=show_detail&id=1548
APA Citation
Gardena Rizki Indah. (2017). Proses Penerimaan Diri Pada Wanita Penderita Kanker Serviks di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto. (Digital collection of academic papers, undergraduate thesis & research). Retrieved from https://repository.shb.ac.id




© 2018. UPT Perpustakaan - Universitas Harapan Bangsa, Formerly STIKes Harapan Bangsa Purwokerto, www.uhb.ac.id.
This software and this template are released Under GNU GPL License Version 3 II SLiMS distro version ETD
Made by The Happy Team :-D
web
statistics

SHB YPDP


https://103.189.235.100/