Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research

Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research


Detail Cantuman

Kembali

Hubungan Karakteristik Dengan Kejadian Depresi Pada Penderita Gagal Ginjal Kronik Yang Menjalani Terapi Hemodialisa Di RSUD Majenang 2017

XML
Pengarang
Tri Kurniawan - Personal Name
Pernyataan Tanggungjawab
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Bahasa
Indonesia
Penerbit
STIKES Harapan Bangsa
Tahun Terbit
2017
Tempat Terbit
Fakultas Ilmu Kesehatan SHB
Deskripsi Fisik

Abstract

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
HARAPAN BANGSA PURWOKERTO
PROGRAM STUDI KEPERAWATAN S1

Skripsi, September 2017
Tri Kurniawan, Suci Khasanah, Atun Raudatul Ma’rifah
HubunganKarakteristikdenganKejadianDepresipadaPenderitaGagalGinjalKronik yang MenjalaniTerapiHemodialisa di RSUD Majenang 2017
xvi + 78 halaman+ 2gambar + 13 tabel + 12 lampiran


ABSTRAK
Penyakit ginjal adalah salah satu penyebab paling penting kematian dan kecacatan di banyak negara di seluruh dunia. Secara global lebih dari 500 juta orang menderita gagal ginjal kronis. Sekitar 1,5 juta orang harus menjalan kehidupan yang bergantung pada dialisis. Depresi adalah kondisi gangguan kejiwaan yang paling umum pada pasien dengan gagal ginjal kronis. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara karakteristik dengan depresi pada pasien dengan gagal ginjal kronis yang menjalani hemodialisis di RSUD Majenang. Desain penelitian ini adalah deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian ini adalah semua pasien hemodialisis di RSUD Majenang sebanyak 53 orang. Data penelitian diambil pada bulan Agustus 2017 dengan menggunakan kuesioner CESD-20. Analisis data yang digunakan adalah koefisien kontingensi dan Sperman Rank. Hasil penelitian menunjukkan karakteristik jenis kelamin (p=0,048), pendidikan (p=0,025) dan frekuensi hemodialisis (p=0,019) secarasignifikan berhubungan dengan depresi, sedangkan umur (p=0,552), pekerjaan (p=0,339) dan Status pernikahan (p=0,300) tidak ada hubungan dengan depresi.

Kata kunci: Karakteristik, Hemodialisis, Depresi, CESD-20

Karakteristik
Depresi
Hemodialisis
CESD-20

URL : https://repository.uhb.ac.id/index.php?p=show_detail&id=1595
APA Citation
Tri Kurniawan. (2017). Hubungan Karakteristik Dengan Kejadian Depresi Pada Penderita Gagal Ginjal Kronik Yang Menjalani Terapi Hemodialisa Di RSUD Majenang 2017. (Digital collection of academic papers, undergraduate thesis & research). Retrieved from https://repository.shb.ac.id




© 2018. UPT Perpustakaan - Universitas Harapan Bangsa, Formerly STIKes Harapan Bangsa Purwokerto, www.uhb.ac.id.
This software and this template are released Under GNU GPL License Version 3 II SLiMS distro version ETD
Made by The Happy Team :-D
web
statistics

SHB YPDP


https://103.189.235.100/