Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research

Repository Universitas Harapan Bangsa.
Digital collection of academic papers, undergraduate thesis, research


Detail Cantuman

Kembali

Hubungan Dukungan Sosial Dengan Penerimaan Diri Pada Pasien Kanker Payudara Di RSUD. Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto Tahun 2017

XML
Pengarang
Linda Dwi Aryani - Personal Name
Pernyataan Tanggungjawab
Lampiran Berkas
LOADING LIST...
Bahasa
Indonesia
Penerbit
STIKES Harapan Bangsa
Tahun Terbit
2017
Tempat Terbit
Fakultas Ilmu Kesehatan SHB
Deskripsi Fisik

Abstract

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
HARAPAN BANGSA PURWOKERTO
PROGRAM STUDI KEPERAWATAN S1

Skripsi, Agustus 2017
Linda Dwi Aryani, Siti Haniyah, Feti Kumala Dewi
Hubungan Dukungan Sosial Dengan Penerimaan Diri Pada Pasien Kanker Payudara Di RSUD. Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto Tahun 2017
Viii + 94 halaman + 13 tabel + 2 gambar + 10 lampiran

ABSTRAK
Kanker payudara merupakan suatu kondisi dimana sel telah kehilangan pengendalian dan mekanisme normalnya, sehingga terjadi pertumbuhan yang tidak normal, cepat dan tidak terkendali yang terjadi pada jaringan payudara. Manusia mempunyai sifat holistik yaitu makhluk fisik sekaligus psikologis yang saling mempengaruhi, sehingga apa yang terjadi dengan kondisi fisik akan mempengaruhi psikologisnya, untuk mengatasi hal tersebut salah satu upaya yang dapat dilakukan yaitu dengan memberikan dukungan sosial dimana dukungan sosial itu adalah salah satu faktor yang dapat mempengaruhi penerimaan diri.
Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan sosial dengan penerimaan diri pada pasien kanker payudara di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto tahun 2017.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan teknik accidental sampling dengan menggunakan rumus tabel Isaac dan Michael. Responden dalam penelitian ini sebanyak 40 responden pasien kanker payudara. Data diambil menggunakan instrumen kuesioner, dan analisa data menggunakan uji Spearman-Rank.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara dukungan sosial dengan penerimaan diri pada pasien kanker payudara di RSUD Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto Tahun 2017 dengan p value = 0,004
Kanker Payudara
dukungan sosial
Penerimaan Diri

URL : https://repository.uhb.ac.id/index.php?p=show_detail&id=1640
APA Citation
Linda Dwi Aryani. (2017). Hubungan Dukungan Sosial Dengan Penerimaan Diri Pada Pasien Kanker Payudara Di RSUD. Prof. Dr. Margono Soekarjo Purwokerto Tahun 2017. (Digital collection of academic papers, undergraduate thesis & research). Retrieved from https://repository.shb.ac.id




© 2018. UPT Perpustakaan - Universitas Harapan Bangsa, Formerly STIKes Harapan Bangsa Purwokerto, www.uhb.ac.id.
This software and this template are released Under GNU GPL License Version 3 II SLiMS distro version ETD
Made by The Happy Team :-D
web
statistics

SHB YPDP


https://103.189.235.100/